Notification

×

Iklan

Iklan

Upacara Penutupan Pembangunan Jembatan TMMD Desa Sarwodadi

31 Agustus 2022 | 19.11 WIB | 0 Views
Kegiatan pelaksanaan TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2022 di Desa Sarwodadi Kecamatan Pejawaran Kabupaten Banjarnegara Provinsi Jawa Tengah telah dilaksanakan dengan baik berkat dukungan dari semua pihak jajaran TNI dari Komandan Kodim 0704/Banjarnegara, Pemerintah Kabupaten Banjarnegara, Pemerintah Kecamatan Pejawaran, Pemerintah Desa Sarwodadi, segenap masyarakat Desa Sarwodadi dan pihak-pihak yang tidak dapat disebutkan satu persatu, pada intinya inilah bukti kerja sama dan gotong royong yang ada pada jiwa masyarakat Indonesia.

Kegiatan Pelaksanaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap II Tahun 2022 di Desa Sarwodadi Kec. Pejawaran Kab. Banjarnegara adalah sebagai berikut :
  • Waktu     : Pra TMMD tanggal 13 Juli 2022 s/d 22 Juli 2022 ( 10 hari )
                     : TMMD tanggal 23 Julu 2022 s/d 22 Agustus 2022 ( 30 hari )

Sasaran Fisik Pokok Pembangunan Jembatan Panjang 17 mt Lebar 4 mt.
Sasaran Tambahan Pembangunan Poskampling satu unit dan Pemugaran Rumah RTLH lima unit dari APBD Kabupaten Banjarnegara.

Manfaat dari Pembangunan Jembatan melalui TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2022 di Desa Sarwodadi Kec. Pejawaran Kab. Banjarnegara salah satunya adalah melancarkan transportasi, sehingga para petani lebih mudah dalam mengangkut pupuk maupun hasil pertanianya.

Setelah 30 hari lamanya kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2022 di Desa Sarwodadi maka dilaksanakan Upacara Penutupan TMMD Desa Sarwodadi seperti awal pembukaan kegiatan TMMD yang masih sama di selenggarakan di Lapangan Desa Sarwodadi sekaligus serah terima pembangunan TMMD kepada Kepala Desa Sarwodadi dan di lanjutkan serah terima Kunci Rumah RTLH yang di ahiri dengan pemotongan pita di lokasi Pembangunan Jembatan.

Upacara Penutupan TMMD Desa Sarwodadi dilaksanakan pada Rabu 24 Agustus 2022 dari Program TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2022.


 

Penyerahan Pembanguan TMMD